Berita

back

Peringati Hari Jadi Ke-52, Telkom Jalin Silaturahmi Ke Pindad

PT Pindad (Persero) menerima kunjungan PT Telekomunikasi Indonesia (Telkom) yang dipimpin oleh Deputi Marketing Executive Vice President (EVP) PT Telkom Regional III Jabar, M. Khamdan  dan diterima oleh Direktur Keuangan Pindad, Achmad Sudarto, di Gedung Direktorat Pindad Bandung (5/7). Kunjungan tersebut merupakan silaturahmi dalam rangka Telkom yang berulang tahun ke 52.

Dalam kesempatan tersebut, Achmad Sudarto mewakili Pindad mengucapkan selamat ulang tahun dan mengatakan semoga Telkom dapat memberikan pelayanan yang semakin baik.“Kami dari pindad mengucapkan ulang tahun untuk Telkom yang ke 52 semoga ke depan Telkom menjadi lebih baik, dan dapat memberikan pelayanan yang jauh lebih baik,” ujarnya.

 Achmad Sudarto berharap sinergi antara Pindad dan Telkom terjalin dengan baik, tetapi sinergi antara Pindad dan Telkom perlu dibuat payung hukum terlebih dahulu sehingga kendala regulasi di masing masing perusahaan dapat teratasi.

“Selama ini, masalahnya kan payung hukumnya belum pernah ada, sinerginya dengan anak perusahaan. Kendalanya pada regulasi, sebaiknya memang dibuat payungnya dulu, transaksionalnya itu bisa dibawahnya, minimal payungnya sudah ada,” terangnya.

M. Khamdan juga mengatakan kesiapan Telkom untuk bersinergi lebih baik lagi dengan Pindad. “Kami kesini semangatnya bersilaturahmi dalam rangka ulang tahun Telkom ke 52, kami mengajak pindad sebagai BUMN maupun costumer untuk bersinergi.” Ujarnya.  

Telkom menawarkan digitalisasi dengan system IT. Menurutnya sistem tersebut merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan efisiensi perusahaan.“SIstem IT merupakan salah satu upaya yang paling praktis untuk membantu efisiensi, selanjutnya kami mengikuti saja, apa yang diingikan costumer,” jelasnya. (Bani)

Top