Berita

back

Pindad dan Mitra Binaan PKBL Ikuti Pameran Trade Expo Indonesia 2018

PT Pindad (Persero) mengikuti  pameran Trade Expo Indonesia (TEI) yang diselenggarakan di ICE BSD, Tangerang pada tanggal 24 sampai 28 Oktober 2018. Pameran dagang terbesar di Indonesia ini diresmikan oleh Presiden RI, Jokowi. Pameran yang diselenggarakan untuk yang ke 33 ini, mengambil tema "Creating Products for Global Opportunities".

PT Pindad (Persero) ikut berpartisipasi dengan menghadirkan stand pameran produk-produk unggulan di bidang alutsista dan industrial. Bpk. selaku Direktur Bisnis Produk Pertahanan Keamanan (Hankam), Widjajanto turut hadir dalam pembukaan TEI 2018. Stand Pindad dapat ditemukan di dalam Hall 7 dan 3A. Para pengunjung yang berminat dan sempat hadir dapat melihat di stand Pindad sampai 4 hari kedepan.

Pameran diikuti oleh perusahaan-perusahaan swasta nasional maupun pemerintah dari seluruh Indonesia dengan menargetkan 28.000 pengunjung dari 125 negara serta target buyer 8.313 dari 124 negara.

Mitra Binaan PKBL PT Pindad (Persero)  Tampilkan Produknya di TEI 2018

Sebanyak 2 Mitra Binaan PKBL PT Pindad (Persero)  mengikuti pameran Trade Expo Indonesia 2018. Produk mitra binaan yang ditampilkan berupa senapan angin berbagai model dan aksesorinya produksi dari Jatinangor serta produk Tas,  Dompet,  Sandal, dan Jaket berbahan kulit produksi mitra binaan dari daerah Tasikmalaya.

Banyak pengunjung yang mencoba dan tertarik dengan produk senapan angin buatan Mitra Pindad,  diantaranya Pangdam Jaya,  Mayjen TNI Joni Supriyanto.

Semoga dengan keikutsertaan mitra binaan Pindad pada pameran TEI 2018, produknya dapat lebih dikenal serta dapat memperluas potensi pasar baik dalam Negeri maupun Luar Negeri.


Top